.: WORKSHOP :.
Semua pembuatan produk dilakukan di Workshop kami. Kami menggunakan mesin-mesin yang mendukung dan sumber daya manusia yang terampil, sehingga dapat menjaga mutu kwalitas.

.: MATERIAL :.
Bahan produk yang kami pergunakan adalah Kayu Solid (Solid Wood), Kayu Sungkai, Kayu Lapis (Plywood), dan HPL. Kayu Solid (Solid Wood) merupakan bahan terkuat dan paling tahan lama. Kayu Sungkai, seratnya lebih lunak namun kuat dan memiliki keindahan pada urat kayu. Kayu Lapis (Plywood) atau disebut multipleks, jenis kayu ini bersifat fleksible karena lebih tahan retak, susut, atau bengkok. Sedangkan HPL penggunaannya adalah sebagai pelapis Kayu Lapis (Plywood). 

.: FINISHING :.
Sebagai tahap akhir pengerjaan, kami menggunakan Finishing Duco, Finishing Melamic, dan Wash. Dalam Desain Interior, Finishing Duco digunakan untuk kitchen set yang ingin menampilkan kesan Elegan. Sedangkan untuk menampilkan kesan natural pada serat kayu digunakan Finishing Melamic.

.: TOP TABLE :.
Pada bagian Top Table, kami menggunakan Granite, Marmer, Solid Surface.